MEMBANGUN WARNET

3.25.2009

Sekarang ini adalah era Informasi dan Teknologi dimana begitu banyak orang terlibat didalamnya. Kebutuhan akan informasi digital berkembang sangat pesat melalui media televisi bahkan Internet. Berdasarkan data dari http://www.apjii.or.id (Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia) menyatakan bahwa tingkat pertumbuhan Internet di Indonesia berkembang secara signifikan ditahun 2007 yaitu 25 juta orang bahkan internet telah menjadi bagian kebutuhan dalam sebuah rumah tangga.




Hal ini menyebabkan terbukanya peluang usaha di bidang layanan Internet. Di berbagai daerah, usaha layanan Internet (baca = Warnet) ini berkembang sangat menguntungkan walaupun ada beberapa yang tutup juga.


Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam membangun usaha ini :




  1. Lokasi Warnet

    Lokasi Warnet yang baik selalu berada di pusat kota atau dekat dengan lokasi pendidikan (kampus/sekolah) dan juga dekat dengan pemukiman atau kos-kosan mahasiswa/siswa.

  2. Segmentasi

    Jika kita berkunjung ke warnet-warnet yang ada, maka kita akan dapati kebanyakan pengguna warnet adalah anak sekolah dan mahasiswa ini berarti berusia sekitar 12 – 24 tahun. Hal ini akan merujuk pada penentuan lokasi warnet.

  3. Infrastruktur

    a)Gedung yang bersifat permanen merupakan asset yang baik yang telah dilengkapi dengan fasilitas AC, meubel dan toilet.

    b) Spesifikasi computer Server dan Client harus memadai walaupun tak bermerek. Computer Client dengan processor Pentium III pun sudah cukup untuk browsing. Untuk Server baiknya dilenkapi dengan Spiker dan printer.

  4. ISP. Pemilihan Internet Service Provider (ISP) merupakan hal yang sangat penting. Sebaiknya menggunakan ISP yang ada di kota Anda agar memudahkan komunikasi. ISP yang baik harus terhubung dengan beberapa backbone sekaligus.

  5. Yang terakhir adalah System Promosi. Hal-hal apa yang menjadi daya tarik sehingga orang pingin terus dating ke warnet Anda.


Selamat berkarya……. GBU


5 comments:

purba said...

aku juga rencana mau bikin free hotspot cafe dan warnet bro. Rencana mulai tahun depan sih. Segmentasi pasar masih untuk remaja dan pemuda.
GBU and JLU

cober said...

boro-boro buat warnet, tuk uang makan aja susah....

@Purba : Tuhan memberkati segala rencanamu Bro.. :)

@Cober : hehe...

pak de said...

pake langganan warnet ke kami, pake banyak pake dikit, mlotot sampe 30 hari, download sepuasnya (unlimited) bayar 200rb saja...di ambon so ada, gabung dengan torang ya,,,,http://www.man-seram.co.cc
penawaran ke : hallomaluku@yahoo.com

Semmy said...

Thax Pa De asal masukannya :)

Post a Comment

 
 
 

Recent Comments

Recent Post

Term of Use

Tulisan di Blog ini adalah benar-benar dari pengalaman dan opini pribadi. Tulisan yang lain selalu disertai sumbernya. Hal-hal yang dianggap tidak benar dan menyinggung adalah karena keterbatasan saya semata. Silahkan beri komentar, kritik, saran terhadap postingan/artikel yang saya tulis. Saya berhak untuk menghapus atau tidak menampilkan komentar Anda di blog ini. Komentar yang tercantum di blog ini adalah tanggung jawab masing-masing pemberi komentar.

 
Copyright © semmy