Hemat ala Blogger

3.23.2010

Kehidupan para Blogger takkan bisa dipisahkan dari sebuah komputer. Bagi rekan-rekan yang suka live Blogging pun tak mau dipisahkan dari mobile phone n laptop-nya. Ini berarti setiap aktifitas blogging-nya harus menggunakan listrik sebagai power daya. bayangkan dalam satu kota ada 1 komunitas Blogger yang beranggotakan 10 orang yang menghabiskan waktu 2 jam perhari untuk blogwalking menggunakan komputer dekstop (LCD monitor) maka aktifitas ini dapat menyedot daya listrik sebesar 10 x (60+35watt) x 2jam = 1.9 kwh per hari atau 57 kwh per bulan. Ini pada kondisi komputer dalam keadaan Idel (minimal konsumsi daya).

Contoh lain dari komsumsi listrik oleh komputer. Pada sebuah gedung bertingkat 3 digunakan sebagai kantor sebuah usaha. misalnya pada masing-masing lantai terdapat 3 unit komputer dekstop dengan monitor LCD (ada 3 lantai = 9 unit) yang berkatifitas dari jam 8 - jam 5 sore (9 jam) maka daya listrik yang digunakan 9 x (100+35watt) x 9 jam = 109,35 kwh per hari atau 328,05 kwh per bulan. Tinggal kalikan aja dengan tarif dasar listrik yang berlaku sekarang.... ^_^

Nah..., Sebagai seorang Blogger, kita wajib mendukung program hidup hemat bertema hijau yaitu :


  1. Upaya untuk hemat listrik (misal: menggunakan timer pada peralatan elektronik, mengganti lampu bohlam dengan lampu CFL, mengurangi jam nonton tv, ikut berpartisipasi dalam Earth Hour, dll)

  2. Menggunakan transportasi ramah lingkungan (misal: jalan kaki, naik sepeda/becak, naik angkutan umum, naik otopet, pakai skateboard, dsb).

  3. Upaya mengurangi penggunaan kantong kresek (misal: barang belanjaan dimasukkan ke dalam tas yang sedang dibawa, memilih tidak jajan daripada harus menggunakan kantong kresek, dll)

  4. Kegiatan mengurangi sampah kering (bisa sampah kertas, sampah air kemasan, kotak styrofoam, sampah kemasan produk, dll).


Yang paling mengena dalam hal ini yaitu pada point satu Upaya untuk hemat listrik. Komputer yang kita gunakan sebaiknya diseting/diatur untuk menggunakan daya seminimal mungkin. Caranya :

    >> Cabutlah colokan komputer jika komputer (CPU n Monitor) tidak dipakai. Komputer tetap mengkonsumsi listrik, meskipun sudah dimatikan, jika masih terhubung dengan sumber listrik.

    >> Masuk di Control Panel -> Power options.

    Turn off monitor : Contoh : After 15 minutes berarti layar monitor akan mati setelah 15 menit tidak ada aktivitas di komputer.
    Turn off hard disks : Contoh : After 1 hour berarti semua harddisk akan dimatikan setelah satu jam tidak ada aktivitas di komputer.
    System standby : Contoh : After 1 hours berarti komputer akan akan mati sementara setelah satu jam tidak ada aktivitas di komputer. Dalam mode ini pekerjaan yang sedang dijalankan tidak akan hilang.
    System hibernate : Contoh : After 3 hours berarti komputer akan akan mati sementara setelah tiga jam tidak ada aktivitas di komputer. Jangan lupa pada tabulasi Hibernate pilih enable hibernation. Dalam mode ini pekerjaan yang sedang dijalankan tidak akan hilang, saat komputer dinyalakan keaadaan akan kembali seperti semula.


Perbandingan Pemakaian Komputer Dalam Hal Konsumsi Listrik

Tabel 1


Tabel 2


blog comments powered by Disqus
 
 
 

Recent Comments

Recent Post

Term of Use

Tulisan di Blog ini adalah benar-benar dari pengalaman dan opini pribadi. Tulisan yang lain selalu disertai sumbernya. Hal-hal yang dianggap tidak benar dan menyinggung adalah karena keterbatasan saya semata. Silahkan beri komentar, kritik, saran terhadap postingan/artikel yang saya tulis. Saya berhak untuk menghapus atau tidak menampilkan komentar Anda di blog ini. Komentar yang tercantum di blog ini adalah tanggung jawab masing-masing pemberi komentar.

 
Copyright © semmy